Perjalanan Karier Komjen Pol Agus Andrianto, Mantan Kapolres Tangerang yang Jadi Wakapolri
Selasa, 27 Juni 2023 - 11:18 WIB
Kariernya semakin moncer kala merasakan kursi Dir Psikotropika dan Prekursor Deputi Bid Pemberantasan BNN pada 2015, kemudian Dirtipidum Bareskrim Polri (2016), hingga Wakapolda Sumatera Utara (2017).
Setahun berselang, namanya semakin dikenal ketika ditunjuk menjadi Kapolda Sumatera Utara. Tak lama setelahnya, dia dipercaya untuk menjabat Kabaharkam Polri (2019), sebelum akhirnya beralih tugas sebagai Kabareskrim Polri pada 2021.
Terbaru, nama Komjen Pol Agus Andrianto masuk daftar mutasi Polri akhir Juni 2023. Setelah kurang lebih dua tahun menjadi Kabareskrim, pria kelahiran Blora ini ditunjuk menjadi Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri).
Pada jabatan barunya nanti, jenderal polisi bintang tiga ini menggantikan Komjen Pol Gatot Eddy Pramono yang memasuki masa pensiun.
Demikian ulasan mengenai perjalanan karier Komjen Pol Agus Andrianto, perwira tinggi Polri bintang tiga yang baru saja ditunjuk menjadi Wakapolri.
(bim)
tulis komentar anda