10 Parpol di Kota Tangerang Terima Hibah Rp3,5 Miliar, Ini Besaran Penerimanya

Senin, 29 Mei 2023 - 19:00 WIB
Pemkot Tangerang memberikan hibah bantuan keuangan sebesar Rp3,5 miliar kepada 10 parpol di DPRD Kota Tangerang, Senin (29/5/2023). Foto: MPI/Isty Maulidya
TANGERANG - Pemkot Tangerang memberikan hibah bantuan keuangan sebesar Rp3,5 miliar kepada 10 parpol yang ada di DPRD Kota Tangerang pada Senin (29/5/2023). Bantuan ini bentuk dukungan untuk peningkatan SDM dan pendidikan politik bagi para kader parpol.

Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah mengatakan, bantuan tersebut rutin dilakukan dan sudah sesuai dengan aturan yang ada. Dia berharap bantuan keuangan parpol tersebut dapat semakin meningkatkan kualitas demokrasi di Kota Tangerang.

”Jadi, ini sebenarnya memang sudah rutin dan sesuai dengan aturan yang ada. Semoga bantuan ini dapat meningkatkan terutama sinergi pemerintah dan Parpol dalam meningkatkan kualitas demokrasi di Tangerang,” kata Arief, Senin (29/5/2023).





Menjelang Pemilu 2024 dibutuhkan sinergitas dan kolaborasi aktif antara pemerintah dengan parpol dalam menjaga kondusifitas serta harmonisasi di dalam masyarakat. Sebagaimana perjalanan dinamika politik yang sudah berjalan harmonis dan kondusif.

”Saya berharap, di bawah kepemimpinan bapak ibu pengurus parpol se-Kota Tangerang, tetap mampu menjaga harmonisasi di tengah perbedaan masyarakat di Kota Tangerang yang heterogen,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Arief meminta agar Parpol dapat mengedukasi sekaligus mendorong partisipasi masyarakat dalam Pemilu.



”Saya berharap bapak-ibu di Parpol dapat melakukan berbagai aktivitas maupun kegiatan, baik dalam demokrasi, pendidikan politik, dan tentunya mendorong partisipasi masyarakat dalam menjaga serta mengawal roda pemerintahan dan roda pembangunan,” tegasnya.

Sementara dari data yang dihimpun, bantuan hibah tersebut jumlah setiap parpolnya berbeda-beda. Seperti yang diterima PDI-P sejumlah Rp725.556.000, lalu Partai Gerindra Rp577.596.000, Partai Golkar Rp461.036.000.

Kemudian PKS Rp440.588.000, Partai Demokrat Rp302.428.000, PKB Rp288.276.000, PAN senilai Rp234.220.000, lalu PPP Rp191.156.000, Nasdem Rp167.432.000, terakhir adalah PSI Rp161.664.000.

Sehingga, total bantuan hibah yang diberikan adalah Rp3.549.952.000
(ams)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More