Pecah Kaca Mobil, Pencuri Gasak Rp50 Juta
A
A
A
BOGOR - Aksi pencurian dengan modus pecah kaca mobil Toyota Kijang Innova F 1252 GT milik Hasan Haikal warga Cibinong terjadi di luar area perkantoran di depan ruko Graha Cibinong, Kabupaten Bogor.
Para pelaku yang diperkirakan lebih dari dua orang itu berhasil membawa tas berisi Rp50 juta, dokumen-dokumen penting kendaraan, dan telepon selular.
Kasat Reskrim Polres Bogor, AKP Ahmad Faisal Pasaribu, saat dikonfirmasi menjelaskan peristiwa pencurian terjadi sekitar pukul 12.00 saat itu korban usai mengambil uang di Bank Mandiri kemudian belanja ke minimarket, Selasa 3 Maret 2015.
"Kemudian korban kembali ke Bank yang tak jauh dari Minimarket untuk mengambil uang tunai ke Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Saat korban kembali mendapati kaca mobil sebelah kiri sudah pecah," ujarnya kepada wartawan, Rabu (4/3/2015).
Pada saat kejadian, suasana memang sepi karena bertepatan pada jam istirahat kantor. Dalam tas tersebut, kata Faisal, terdapat uang tunai sebesar Rp50 juta, STNK, BPKB mobil dan 2 handphone Blackberry Z10 dan Nokia.
"Beberapa saksi sudah dimintai keterangan, salah satu saksi, juru parkir area ruko pernah melihat empat orang yang sejak pagi menggunakan dua sepeda motor bolak-balik di lokasi tersebut,” tambahnya.
Para pelaku yang diperkirakan lebih dari dua orang itu berhasil membawa tas berisi Rp50 juta, dokumen-dokumen penting kendaraan, dan telepon selular.
Kasat Reskrim Polres Bogor, AKP Ahmad Faisal Pasaribu, saat dikonfirmasi menjelaskan peristiwa pencurian terjadi sekitar pukul 12.00 saat itu korban usai mengambil uang di Bank Mandiri kemudian belanja ke minimarket, Selasa 3 Maret 2015.
"Kemudian korban kembali ke Bank yang tak jauh dari Minimarket untuk mengambil uang tunai ke Anjungan Tunai Mandiri (ATM). Saat korban kembali mendapati kaca mobil sebelah kiri sudah pecah," ujarnya kepada wartawan, Rabu (4/3/2015).
Pada saat kejadian, suasana memang sepi karena bertepatan pada jam istirahat kantor. Dalam tas tersebut, kata Faisal, terdapat uang tunai sebesar Rp50 juta, STNK, BPKB mobil dan 2 handphone Blackberry Z10 dan Nokia.
"Beberapa saksi sudah dimintai keterangan, salah satu saksi, juru parkir area ruko pernah melihat empat orang yang sejak pagi menggunakan dua sepeda motor bolak-balik di lokasi tersebut,” tambahnya.
(ysw)