11 Tahun Transjakarta, Ini Refleksi Ahok

Kamis, 15 Januari 2015 - 17:10 WIB
11 Tahun Transjakarta, Ini Refleksi Ahok
11 Tahun Transjakarta, Ini Refleksi Ahok
A A A
JAKARTA - Refleksi 11 tahun keberadaan bus Transjakarta, GUbernur DKI Jakarta Ahok mengaku masih melakukan sejumlah perbaikan.

Menurut Ahok sampai saat ini untuk Transjakarta masih menunggu armada bus Transjakarta supaya headway (waktu tunggu) dapat lebih diperkecil lagi.

"Oke (kinerjanya), kan kita tunggu bus juga kan," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Kamis (15/1/2015).

Tak hanya itu Ahok meminta direksi PT Transjakarta untuk harus merubah wajah Transjakarta. Jika tidak dilakukan, Ahok mengancam akan melakukan perombakan besar di tubuh Transjakarta.

"Kalau dia enggak benar, pecat saja sekarang enggak pakai nunggu-nunggu lagi," tukasnya.

Tak hanya kepada direksi, Ahok meminta 1.000 unit minimal dari bus Transjakarta dengan operator-operator bus yang ada.

"Tapi tetap produsen juga terbatas kan karoseri kita. Makanya saya minta secepatnya saja siapapun yang punya kita ambil saja, tapi tetap utamakan yang bagus," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7888 seconds (0.1#10.140)