Ini Kata Pengamat Soal Iklan Indosat

Selasa, 13 Januari 2015 - 11:31 WIB
Ini Kata Pengamat Soal...
Ini Kata Pengamat Soal Iklan Indosat
A A A
DEPOK - Iklan Indosat 'Liburan ke Aussie lebih mudah dibanding ke Bekasi' sangat disayangkan masyarakat luas. Bahkan, iklan itu dinilai sebagai menjelekan warga Kota Bekasi.

"Dalam proses bullying banyak orang merasa itu bagian dari mereka. Jadi ketika kota mereka di-bully di dunia nyata (iklan) itu sama saja mengolok diri mereka sendiri," kata pengamat sosial budaya dari Universitas Indonesia (UI) Devie Rahmawati di Depok, Selasa (13/1/2015).

Menurut dia, warga akan nampak emosial jika kotanya dijelekan. Sebab, warga menilai itu sama saja menghina orang yang tinggal di kota tersebut.

"Kalau jadi olokan formal (iklan) ya sama saja menyinggung seseorang donk. Membuat orang yang tinggal di sana merasa tidak nyaman," ujarnya.

Seharusnya, kata dia, Indosat mempunyai pemikiran yang tajam untuk membuat iklan. Apalagi, sambungnya, iklan itu disebarkan juga melalui media sosial (medsos).

"Perusahaan harus punya filosofi yang diterjemahkan dalam iklannya. Dia juga harus mampu menjaga hati semua orang agar tidak menyinggung pihak manapun," tuturnya.

Dosen program Vokasi UI itu mengatakan, kasus ini harus menjadi pelajaran dalam mempromosikan lewat medsos. Karena dunia maya merupakan dunia yang artifisial (palsu).

"Saya menduga kurang adanya rasa sensitif, dan riset serta meraba perasaan mayarakat di dunia nyata," jelasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0412 seconds (0.1#10.140)