Polda Metro Jaya Gelar Razia Lalu Lintas Tematik

Minggu, 11 Januari 2015 - 18:10 WIB
Polda Metro Jaya Gelar...
Polda Metro Jaya Gelar Razia Lalu Lintas Tematik
A A A
JAKARTA - Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya akan melakukan razia secara tematik sepanjang 2015 ini. Razia ini dilakukan untuk menertibkan pengendara bermotor agar taat dalam lalu lintas.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Martinus Sitompul menjelaskan, untuk awal tahun yaitu di Januari dan Februari akan dilakukan razia untuk pelanggaran marka jalan.

"Penertiban marka jalan ini untuk mengembalikan fungsi marka jalan seperti zebra cross, stop line dan yellow box junction," kata Martinus Sitompul di Mapolda Metro Jaya, Minggu (11/1/2015).

Martinus menjelaskan, dipilihnya tema pelanggaran marka jalan. Karena selama 2013-2014, pelanggaran tersebut memang menduduki peringkat tinggi, di bawah pelanggaran rambu larangan parkir dan berhenti.

Data Dittas Polda Metro Jaya mencatat, pelanggaran stop line selama 2013 mencapai 26.657 kasus dan meningkat pada 2014 lalu yakni, 34.654 kasus.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0969 seconds (0.1#10.140)