Jelang Pelantikan Ahok, Ribuan Polisi Berjaga di Istana Negara

Rabu, 19 November 2014 - 12:49 WIB
Jelang Pelantikan Ahok, Ribuan Polisi Berjaga di Istana Negara
Jelang Pelantikan Ahok, Ribuan Polisi Berjaga di Istana Negara
A A A
JAKARTA - Ribuan polisi dikerahkan untuk mengamankan jalannya pelantikan Basuki T Purnama (Ahok) sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Dalam acara pelantikan Ahok, ada dua organisasi masyarakat yan akan melakukan aksi demo menolak pelantikan Ahok sebagai Gubernur DKI.

Khusus di Istana Negara, ada sebanyak 3.585 personel gabungan yang ditugaskan mengamankan Istana Negara.

Sementara ini, total petugas yang dikerahkan mencapai 7.477 personel gabungan yang disebar di beberapa titik. Di Istana 3.585 personel polisi, 600 personel polisi di gedung DPRD DKI serta 200 personel di Balai Kota. Selain itu kepolisian tengah menyiapkan 8 unit baracuda dan watercanon.

"Ini merupakan pengamanan untuk pelantikan pak Ahok sekaligus pengaman aksi unjuk rasa tolak kenaikan harga BBM di Istana Negara," kata Kombes Hendro Pandowo Kapolres Jakarta Pusat kepada wartawan di depan Istana Negara, Rabu (19/11/2014).

Hendro menambahkan, pada hari ini ada delapan elemen massa yang akan melakukan unjuk rasa. Dua di antaranya menolak Ahok dilantik sebagai gubernur dan enam lainnya menolak naiknya harga BBM.

"Untuk sementara ini tidak ada pengalihan arus di depan Istana Negara," tambahnya.

Saat ini di depan Istana Negara sedang berlangsung aksi tolak kenaikan harga BBM dari Gerakan Rakyat yang merupakan gabungan dari beberapa organisasi masyarakat.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6033 seconds (0.1#10.140)