Jadi Wagub, Ahok Merasa seperti 'Tahanan Kota'

Rabu, 15 Oktober 2014 - 12:23 WIB
Jadi Wagub, Ahok Merasa seperti Tahanan Kota
Jadi Wagub, Ahok Merasa seperti 'Tahanan Kota'
A A A
JAKARTA - Wagub DKI Jakarta, Basuki T Purnama (Ahok) punya cerita sendiri soal pengalamannya dua tahun menjabat sebagai Wagub.

Menurutnya banyak hal sudah lakukan sejak awal menjabat pada 15 Oktober 2012.

"Sukanya makan enak, kantor enak, lihat Monas, bisa marahin orang. Dukanya ya enggak bisa kemana-mana jadi tahanan kota, enggak bisa nakal-nakal lagi, kemana-mana ketahuan," ujar Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Rabu (15/10/2014).

Apa pesan Ahok untuk Jokowi yang akan meninggalkan dirinya memimpin Jakarta sendirian? Ahok hanya menjawab sederhana. "Jangan lupa sama Ahok. Kalau naik pesawat dinas ajak-ajak Ahok," katanya.

Mengenai komentar-komentar kepemimpinan Ahok yang kasar dan terkesan arogan, Ahok mengatakan dirinya hanya biasa-biasa saja.

"Biasa-biasa saja. Kalau jagoan, aku juga enggak. Jagoan itu cuma di film kungfu. Aku lawan satu juga sudah cape sudah tua," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5912 seconds (0.1#10.140)