Masih Lemah, Siswi SMA Pembakar Bayi Belum Diperiksa

Kamis, 09 Oktober 2014 - 15:21 WIB
Masih Lemah, Siswi SMA Pembakar Bayi Belum Diperiksa
Masih Lemah, Siswi SMA Pembakar Bayi Belum Diperiksa
A A A
BOGOR - Siswi SMA yang diduga membakar bayi kandungnya di Bogor masih dirawat intensif karena kondisinya lemah pasca melahirkan.

Polsek Gunungputri Bogor masih belum bisa melakukan pemeriksaan terhadap N (18) karena kondisinya yang lemah.

"N hingga kini kondisinya belum stabil dan masih dirawat di rumah sakit," kata Kapolsek Gunungputri Kompol Edwin Affandi di kantornya, Kamis (9/10/2014).

Lanjutnya, N sudah dirawat selama tiga hari sejak penemuan bayi yang dibakarnya terungkap, tepatnya sejak Selasa 7 Oktober 2014 kemarin.

Dia enggan menyebutkan dimana lokasi N dirawat, dengan alasan menjaga kondisi N tidak banyak diganggu. Dia menuturkan pihaknya masih menunggu hasil visum dan dokumen medis, sebagai pelengkap untuk melakukan penyelidikan.

"Kami masih terus melakukan penyelidikan melalui hasil dari olah TKP dan keterangan dari para saksi," tuturnya.

Sebelumnya diberitakan, warga digegerkan dengan temuan jenazah bayi yang terbakar bersama sampah di Kampung Gunungputri 1 RT 05/09 Desa Gunungputri, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor.

Setelah diselidiki, polisi menduga pelakunya adalah N (18) siswi SMA yang tak lain ibu kandung korban.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6982 seconds (0.1#10.140)