Terminal Akan Terkoneksi Stasiun Depok Baru

Rabu, 08 Oktober 2014 - 13:35 WIB
Terminal Akan Terkoneksi...
Terminal Akan Terkoneksi Stasiun Depok Baru
A A A
BOGOR - Setelah menertibkan ratusan PKL, Pemkot Depok akan merevitalisasi terminal agar terkoneksi dengan stasiun Depok Baru.

Untuk merealisasikan rencana tersebut, Pemkot Depok menggandeng rekanan pihak ketiga dengan swasta untuk membangun Terminal Terpadu. (Baca juga: Ratusan Lapak PKL di Terminal Depok Dibongkar Paksa)

Kepala Dinas Perhubungan Kota Depok R Gandara Budiana mengatakan perbaikan Terminal Depok sudah direncanakan sejak lama.

Pasalnya, kondisi terminal sudah tidak kondusif untuk menampung sekitar 3.000 angkutan umum.

"Idealnya jumlah angkutan umum di terminal setengah dari itu," tegasnya di Terminal Depok, Rabu
(8/10/2014).

Nantinya Terminal Depok terpadu khusus menampung angkot sedangkan bus akan dipindahkan ke Terminal Jatijajar yang saat ini masih dalam tahap pembangunan.

Gandara menambahkan terminal Depok akan menjadi lebih nyaman bagi pengunjung.

"Akan lebih nyaman tertutup. Disiapkan kepentingan fasilitas terminal. Tempat tunggu nyaman ber-AC ada layar monitor jadwal kedatangan," paparnya.

Konsepnya akan ada akses masuk ke dalam stasiun Depok Baru dengan eskalator dan bangunan bertingkat yang terkoneksi. Selain itu pusat grosir yang akan dibangun juga menambah fasilitas bagi pengunjung.

"Akan lebih cantik lebih nyaman dan lebih mudah," tegasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4722 seconds (0.1#10.140)