Tangerang Minta Kepulauan Seribu, Ahok Silakan Referendum
A
A
A
JAKARTA - Wagub DKI Basuki T Purnama persilakan warga Kepulauan Seribu untuk lakukan referendum. Hal ini terkait keinginan Pemkab Tangerang yang menginginkan beberapa pulau masuk wilayah mereka karena lebih dekat ke Tangerang.
Ahok menegaskan, jika Pemkab Tangerang ingin menjadikan pulau Bidadari dan pulau Untung Jawa masuk wilayah mereka, harus dipertanyakan dahulu kepada masyarakat yang ada disana.
"Kalau minta referendum pasti mereka minta buat dipegang sama DKI aja, tapi itu urusan pengadilan saja," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (26/9/2014).
Sedangkan batas laut yang diinginkan oleh Pemkab Tangerang, wewenangnya ada di pengadilan. (Baca juga: Pemkab Tangerang Mau 'Caplok' Pulau Bidadari)
"Kalau itu mah di pengadilan urusannya (keputusannya) kami mah ikut saja. Batas laut juga nanti kan harus di Mendagri juga, tidak bisa langsung ke kami (Pemprov DKI)," pungkas Ahok.
Ahok menegaskan, jika Pemkab Tangerang ingin menjadikan pulau Bidadari dan pulau Untung Jawa masuk wilayah mereka, harus dipertanyakan dahulu kepada masyarakat yang ada disana.
"Kalau minta referendum pasti mereka minta buat dipegang sama DKI aja, tapi itu urusan pengadilan saja," kata Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (26/9/2014).
Sedangkan batas laut yang diinginkan oleh Pemkab Tangerang, wewenangnya ada di pengadilan. (Baca juga: Pemkab Tangerang Mau 'Caplok' Pulau Bidadari)
"Kalau itu mah di pengadilan urusannya (keputusannya) kami mah ikut saja. Batas laut juga nanti kan harus di Mendagri juga, tidak bisa langsung ke kami (Pemprov DKI)," pungkas Ahok.
(ysw)