Bekasi Bangun Penyediaan Air Minum di Kali Cikeas

Sabtu, 30 Agustus 2014 - 15:08 WIB
Bekasi Bangun Penyediaan...
Bekasi Bangun Penyediaan Air Minum di Kali Cikeas
A A A
BEKASI - Pemkot Bekasi akan membangun sistem penyediaan air minum (SPAM) di Kali Cikeas untuk konsumsi air bersih warga di Jatiasih dan Pondokgede.

Biaya pembangunan masing-masing SPAM ini diperkirakan menghabiskan dana Rp400 miliar.

”Penambahan SPAM itu agar PDAM mampu menambah kemampuan ekspansi dan jangkauan pelanggan lebih luas,” ujar Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi, Sabtu (30/8/2014).

Menurutnya, penambahan dua SPAM baru menjadi prioritas utama untuk menambah jumlah palanggan PDAM.

Rahmat menjelaskan, penambahan itu sejalan dengan rencana PDAM Tirta Patriot mengakuisisi aset pelanggan PDAM Tirta Bhagasasi yang berada di wilayah Kota Bekasi.

PDAM Tirta Bhagasasi adalah perusahaan air yang dibangun secara kongsi Pemkot dan Pemkab Bekasi dengan cakupan didua daerah.

Direktur Utama PDAM Tirta Patriot Hendi Irawan menambahkan, selain membangun SPAM baru, pihaknya akan meningkatkan jumlah produksi di beberapa SPAM.

Seperti, SPAM Telukpucung ditambah 200 liter per detik, Mustikajaya 300 liter per detik, dan Jatibening 300 liter per detik.

”Kami juga menerima bantuan dari pemerintah pusat dalam rangka kerjasama peningkatan produksi air bersih dengan swasta hingga 2018 mendatang dengan kapasitas 1.200 liter perdetik. Serta menambah pelanggan menjadi 100.000 lebih dari jumlah pelanggan saat ini 26.000," ujarnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0737 seconds (0.1#10.140)