Ini Rangkaian Acara Pelantikan Anggota DPRD DKI Terpilih

Senin, 25 Agustus 2014 - 07:47 WIB
Ini Rangkaian Acara...
Ini Rangkaian Acara Pelantikan Anggota DPRD DKI Terpilih
A A A
JAKARTA - Hari ini akan digelar rapat paripurna istimewa pengucapan sumpah dan janji anggota DPRD DKI Jakarta periode 2014-2019.

Sekretaris DPRD (sekwan) DKI Jakarta Mangara Pardede menuturkan, agenda DPRD DKI Jakarta hari ini pengucapan sumpah dan janji anggota DPRD yang baru.

Sebagaimana agenda dari DPRD DKI Jakarta, yakni rapat paripurna istimewa."Pengucapan sumpah dan janji itu dipandu oleh Ketua Pengadilan Tinggi DKI Jakarta," ungkap Mangara Pardede kepada KORAN SINDO.

Dalam pelaksanaan rapat paripurna istimewa ini, pimpinan rapat tetap diawali oleh oleh Ketua DPRD DKI Jakarta 2009-2014, Ferrial Sofyan. Setelah dibukanya rapat istemewa tersebut, anggota DPRD yang lama dan tidak terpilih lagi meninggalkan kursinya.

Kursinya akan digantikan oleh anggota dewan yang baru. Selain itu pimpinan rapat juga ikuti berganti yang diserahkan dari Ferrial Sofian ke pimpinan DPRD sementara, yakni tertua dan termuda.

Lantas nantinya DPRD itu membuat tata tertib untuk menetapkan siapa pimpinan DPRD DKI Jakarta 2014-2019 berdasarkan pada UU Nomor 27/2009 tentang MPR, DPR, DPD, DPRD (MD3).

Dalam hal ini jumlah pimpinan DPRD DKI Jakarta terdiri dari ketua dan empat wakil ketua. Pemilihan itu berdasarkan perolehan suara dari partai politik (Parpol) lima terbanyak. Sedangkan untuk jabatan ketua dijabat oleh partai pemenang.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1140 seconds (0.1#10.140)