Ungkap ketakutan Jokowi, Gerindra dianggap black campaign

Sabtu, 12 April 2014 - 12:16 WIB
Ungkap ketakutan Jokowi,...
Ungkap ketakutan Jokowi, Gerindra dianggap black campaign
A A A
Sindonews.com - Komentar Ketua Fraksi Partai Gerindra di DPRD DKI Jakarta M. Sanusi yang mengungkapkan ketakutan Joko Widodo untuk lengser dari kursi gubernur dianggap pengamat politik merupakan bentuk kampanye hitam.

"Itu hanya sentimen saja enggak ada alasan untuk berkata hal itu," kata Pengamat Politik, Arbi Sanit saat dihubungi Sindonews, Jumat 11 April 2014.

Arbi menilai bahwa pendapat yang dilontarkan oleh Fraksi Gerindra adalah pendapat yang tidak objektif.

"Itu kan mereka berlawanan, aturan kan menjamin memang guebernur tidak perlu mundur," katanya.

Arbi menegaskan bahwa dengan cara seperti ini, Gerindra dapat dikatakan melakukan black campaign dengan alasan menghasut pemilih untuk tidak memilih Jokowi.

"Mereka sudah lakukan kampanye hitam kalau kaya gini seakan-akan Jokowi berkhianat kepada warga Jakarta," ujarnya.

Sebelumnya, Ketua Fraksi Partai Gerindra M Sanusi menyebut kalau Jokowi tidak berani mundur dari kursi gubernur karena 3 T.

Maksud dari Sanusi, Jokowi takut kalah dalam Pemilihan Presiden, takut kehilangan jabatan gubernur, dan takut mandat capres dicabut Megawati.

Baca juga:
Gerindra bongkar 'rahasia' yang bikin Jokowi ketakutan
PDIP tantang Gerindra soal hak angket
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0880 seconds (0.1#10.140)