Masyarakat DKI rasakan perbedaan JKN & KJS

Kamis, 09 Januari 2014 - 13:31 WIB
Masyarakat DKI rasakan perbedaan JKN & KJS
Masyarakat DKI rasakan perbedaan JKN & KJS
A A A
Sindonews.com - Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang digulirkan Pemerintah Pusat masih menemui kendala di lapangan, khususnya pada masyarakat Ibu Kota.

Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mengungkapkan, masyarakat DKI merasakan adanya perbedaan antara pelayanan bagi pasien peserta KJN dan Kartu Jakarta Sehat (KJS).

Pasalnya, ketika menggunakan KJS, warga bisa melakukan cek darah, jantung dan sebagainya di rumah sakit secara gratis.

"Memang di lapangan, masyarakat merasakan ada perbedaan. Karena dahulu waktu pakai KJS, cek darah, cek jantung itu tidak bayar. Sekarang disuruh bayar dan lain-lain, saya enggak hafal," katanya di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Kamis (9/1/2014).

Menurut Jokowi, belum ter-backup-nya pelayanan kesehatan masyarakat dalam program JKN ini harus segera dirampungkan. Sehingga, warga benar-benar mendapatkan pelayanan yang sama seperti waktu masih menggunakan KJS.

"Ini masih dalam proses penyelesaian anatara Dinas Kesehatan DKI dan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS)," terangnya.

Baca:

Awasi pengguna KJS, akan dibuat sistem rayonisasi
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3670 seconds (0.1#10.140)