Jalur Tanah Abang-Maja diberlakukan satu jalur
A
A
A
Sindonews.com - Terkait kecelakaan tabrakan kereta dengan truk tangki di perlintasan Pondok Ranji, Tangerang Selatan, saat ini PT KCJ memberlakukan satu jalur di jalur Tanah Abang-Maja, Tangerang.
Menurut Manajer Komunikasi PT KCJ, Eva Chairunissa, dampak tabrakan di lokasi truk yang tertabrak KA 1131 jurusan Serpong-Tanah Abang saat ini pihaknya memberlakukan satu perlintasan.
"Kini sedang dilakukan penanganan di lokasi, untuk sementara diberlakukan satu jalur bergantian," kata Eva melalui pesannya, Senin (9/12/2013).
Akibat kecelakaan tersebut, lanjutnya, truk tangki terguling dan terbakar. Gerbong terdepan KRL juga anjlok.
Saat ini perjalanan kereta api lintas Tanah Abang-Maja diberlakukan satu jalur bergantian. Penanganan sedang dilakukan pihak PT KAI Daop I dan PT KCJ.
Menurut Manajer Komunikasi PT KCJ, Eva Chairunissa, dampak tabrakan di lokasi truk yang tertabrak KA 1131 jurusan Serpong-Tanah Abang saat ini pihaknya memberlakukan satu perlintasan.
"Kini sedang dilakukan penanganan di lokasi, untuk sementara diberlakukan satu jalur bergantian," kata Eva melalui pesannya, Senin (9/12/2013).
Akibat kecelakaan tersebut, lanjutnya, truk tangki terguling dan terbakar. Gerbong terdepan KRL juga anjlok.
Saat ini perjalanan kereta api lintas Tanah Abang-Maja diberlakukan satu jalur bergantian. Penanganan sedang dilakukan pihak PT KAI Daop I dan PT KCJ.
(ysw)