Turap bocor, banjir Tangerang meluas

Kamis, 14 November 2013 - 14:41 WIB
Turap bocor, banjir Tangerang meluas
Turap bocor, banjir Tangerang meluas
A A A
Sindonews.com - Pengerjaan proyek penurapan sepanjang Kali Angke yang melintas di Pondok Bahar oleh PU Pusat menjadi penyebab ratusan rumah di Perumahan Pondok Bahar, Kota Tangerang kebanjiran.

Plt Walikota Tangerang, Arief Wismansyah saat ditemui di lokasi banjir mengatakan banjir di Perumahan Pondok Bahar, Kota Tangerang dikarenakan ada dua turap yang sedang dikerjakan belum rampung dan membuat lubang sehingga air masuk ke areal perumahan.

"Jadi ini turap sedang dikerjakan dan ada bocoran di Blok O dan Blok K, dari bocoran ini air masuk dan menggenangi ratusan rumah," kata Arief, Kamis (14/11/2013).

Hingga saat ini ketinggian air di perumahan yang berada disisi Kali Angke ini masih tergenang dengan ketinggian 70 cm.

"Kita sudah kordinasi dengan PU Pusat untuk segera mengirim karung pasir untuk menambal bolongan, sehingga air tidak masuk lagi dan air bisa disedot dan kembali dibuang ke aliran," tegasnya.

Pantauan hingga saat ini air masih menggenang dan masuk kerumah-rumah warga, warga masih terlihat hilir mudik diperbatasan antar lokasi banjir dengan lokasi yang tidak banjir.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6927 seconds (0.1#10.140)