Soal revitalisasi TMR, Jokowi geleng-geleng
A
A
A
Sindonews.com - Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo masih belum tahu kapan akan memulai pengerjaan revitalisasi Taman Margasatwa Ragunan (TMR) di Jakarta Selatan. Pasalnya, laporan mengenai Rencana Anggaran Biaya (RAB) revitalisasi kebun binatang satu-satunya di Jakarta itu belum diterima Pemprov DKI.
"Belum, perencanaan dan RAB-nya belum masuk ke saya," kata Jokowi saat ditemui di Balai Kota, Kamis (17/10/2013).
Jokowi menyampaikan, pembangunan proyek revitalisasi TMR tersebut nantinya akan dimasukan ke dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2014.
Apabila sudah disetujui DPRD DKI, pengerjaan revitalisasi tempat rekreasi favorit itu langsung dimulai. "Kita masih tunggu, nanti dimasukan di APBD 2014," singkatnya.
Sebelumnya, Taman Margasatwa Ragunan (TMR) menargetkan akan menjadi kebun binatang terbaik di dunia. Saat ini manajemen sedang melakukan pembenahan mulai dari manajemen hingga perbaikan fasilitas.
Baca juga: Jokowi ingin Ragunan bertaraf internasional
"Belum, perencanaan dan RAB-nya belum masuk ke saya," kata Jokowi saat ditemui di Balai Kota, Kamis (17/10/2013).
Jokowi menyampaikan, pembangunan proyek revitalisasi TMR tersebut nantinya akan dimasukan ke dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2014.
Apabila sudah disetujui DPRD DKI, pengerjaan revitalisasi tempat rekreasi favorit itu langsung dimulai. "Kita masih tunggu, nanti dimasukan di APBD 2014," singkatnya.
Sebelumnya, Taman Margasatwa Ragunan (TMR) menargetkan akan menjadi kebun binatang terbaik di dunia. Saat ini manajemen sedang melakukan pembenahan mulai dari manajemen hingga perbaikan fasilitas.
Baca juga: Jokowi ingin Ragunan bertaraf internasional
(ysw)