Razia cabut pentil ditiru kota lain

Jum'at, 04 Oktober 2013 - 09:03 WIB
Razia cabut pentil ditiru kota lain
Razia cabut pentil ditiru kota lain
A A A
Sindonews.com - Langkah tegas Pemprov DKI yang tak segan-segan menggembosi dan mencabut pentil kendaraan di lokasi parkir liar ternyata diikuti berbagai kota lainnya seperti Yogyakarta, Semarang, Salatiga, dan Solo.

"Jakarta itu selalu dijadikan barometer dalam pelaksanaan kebijakan apapun. Termasuk tindakan penegakan cabut pentil yang dinilai efektif sehingga ditiru kota lain," kata Kepala DInas Perhubungan DKI Jakarta, Udar Pristono saat dihubungi, Jumat (4/10/2013).

Udar mengakui, tindakan penegakan cabut pentil serta penggembosan kendaraan yang selama ini dilakukan jajarannya mampu membuat jera para pemilik kendaraan. Buktinya, tidak ada satu pun dari pemilik kendaraan yang mengambil pentil ban mereka.

"Padahal di kantor kami sudah disiapkan pentil ban, serta surat tilangnya. Di sana juga ada aparat kepolisian yang mengurusi pelanggarannya. Tapi sampai sekarang, tidak ada satu pun yang mengambilnya," bebernya.

Menurut Udar, pencabutan pentil kendaraan yang parkir liar di bahu jalan ini termasuk salah satu program pembatasan kendaraan bermotor untuk mengurangi kemacetan.

"Ini salah satu program mengurangi kemacetan," tutupnya.

Baca juga: Dishub Depok tiru DKI berantas parkir liar
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6366 seconds (0.1#10.140)