Dishub targetkan cabut 1.000 pentil sehari

Jum'at, 27 September 2013 - 07:04 WIB
Dishub targetkan cabut 1.000 pentil sehari
Dishub targetkan cabut 1.000 pentil sehari
A A A
Sindonews.com - Untuk membuat pemilik kendaraan kapok untuk parkir sembarangan, Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta mencabut pentil kendaraan tersebut. Dalam sehari, Dishub menargetkan akan mencabut 1.000 pentil ban kendaraan.

"Target kita satu hari itu cabut 1.000 pentil kendaraan," tegas Kepala Dinas Perhubungan DKI, Udar Pristono saat dihubungi Sindonews, Kamis (26/9/2013).

Menurut Udar, target mencabut 1.000 pentil sehari ini baru dicanangkan jajarannya selama tiga hari belakangan. Sementara penertiban parkir liar kendaraan telah digelar sejak lima hari lalu dengan menggembosi sekira 3.000 kendaraan.

"Penertibannya sudah berjalan lima hari. Tapi kita punya target sehari cabut 1.000 pentil itu baru tiga hari belakangan ini," jelasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6632 seconds (0.1#10.140)