Rawan rusuh, TPS SBY dijaga ketat
A
A
A
Sindonews.com - Sebanyak sembilan titik daerah rawan kerusuhan saat pencoblosan Pemilukada Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang akan digelar 8 September 2013 mendatang.
Salah satu titik rawan itu yakni Kecamatan Gunung Putri, yang merupakan daerah kediaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), sekaligus Tempat Pemungutan Suara (TPS) guna memilih Bupati dan Wakil Bupati Bogor periode 2013-2018.
"Ya, salah satunya Gunung Putri, tentunya ini merupakan pengamanan ring 1 diperketat karena sudah ada Paspampres, ditambah personel dari kita (Polres Bogor). Pengamanan ketat ini tentunya berbeda dengan TPS lain," kata Kapolres Bogor AKBP Asep Safrudin kepada wartawan, di Bogor, Jumat (6/9/2013).
Safrudin menjelaskan, selain Gunung Putri, titik rawan lainnya adalah Citeureup, Leuwiliang, Rumpin, Nanggung, Parung Panjang dan Leuwisadeng.
"Karena dititik tersebut pada Pilkades (Pemilihan Kepala Desa) beberapa bulan lalu, sempat terjadi insiden-insiden yang mengganggu ketertiban dan keamanan (pesta demokrasi)," ungkapnya.
Sekadar diketahui, Pilkada Kabupaten Bogor diikuti empat pasang calon yakni nomor urut 1 Gunawan Hasan-Muhammad Akri dari jalur independen, dan nomor urut 2 Alex Sandi Ridwan-Hengky Tornando (independen).
Selain itu, nomor urut 3 Rachmat Yasin-Nurhayanti yang didukung PPP, PAN, Demokrat, PKB, Gerindra, Nasdem dan sejumlah parpol non parlemen lainnya dan nomor urut 4 Karyawan Faturachman-Adrian Arya Kusuma yang diusung PDIP dan PBB.
Salah satu titik rawan itu yakni Kecamatan Gunung Putri, yang merupakan daerah kediaman Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), sekaligus Tempat Pemungutan Suara (TPS) guna memilih Bupati dan Wakil Bupati Bogor periode 2013-2018.
"Ya, salah satunya Gunung Putri, tentunya ini merupakan pengamanan ring 1 diperketat karena sudah ada Paspampres, ditambah personel dari kita (Polres Bogor). Pengamanan ketat ini tentunya berbeda dengan TPS lain," kata Kapolres Bogor AKBP Asep Safrudin kepada wartawan, di Bogor, Jumat (6/9/2013).
Safrudin menjelaskan, selain Gunung Putri, titik rawan lainnya adalah Citeureup, Leuwiliang, Rumpin, Nanggung, Parung Panjang dan Leuwisadeng.
"Karena dititik tersebut pada Pilkades (Pemilihan Kepala Desa) beberapa bulan lalu, sempat terjadi insiden-insiden yang mengganggu ketertiban dan keamanan (pesta demokrasi)," ungkapnya.
Sekadar diketahui, Pilkada Kabupaten Bogor diikuti empat pasang calon yakni nomor urut 1 Gunawan Hasan-Muhammad Akri dari jalur independen, dan nomor urut 2 Alex Sandi Ridwan-Hengky Tornando (independen).
Selain itu, nomor urut 3 Rachmat Yasin-Nurhayanti yang didukung PPP, PAN, Demokrat, PKB, Gerindra, Nasdem dan sejumlah parpol non parlemen lainnya dan nomor urut 4 Karyawan Faturachman-Adrian Arya Kusuma yang diusung PDIP dan PBB.
(mhd)