Pembangunan hutan & taman kota di Jakarta terkendala lahan

Senin, 10 Juni 2013 - 13:43 WIB
Pembangunan hutan & taman kota di Jakarta terkendala lahan
Pembangunan hutan & taman kota di Jakarta terkendala lahan
A A A
Sindonews.com - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta kesulitan memenuhi ruang terbuka bagi warga Jakarta. Hal itu disebabkan oleh ketiadaan lahan untuk dijadikan taman kota dan hutan.

"Kendalanya lahan. Kalau lahannya kecil-kecil, kontrolingnya sulit. Mending sekalian gede, 100 hektar, 50-20 hektar, itu baru kontroling mudah, barangnya keliatan," ujar Jokowi, di Balai Kota DKI, Jakarta, Senin (10/6/2013).

Ditambahkan dia, kedua item andalan penghijauan Jakarta, yakni hutan dan taman kota, akan sama-sama mendapat prioritas untuk menciptakan ruang terbuka hijau yang nyaman bagi warga Jakarta.

"Dua-duanya public space pokoknya. Hutan kota untuk rekreasi, dan taman kota juga. Untuk resapan air juga, seperti di ria-rio. Bisa untuk olahraga, dan mancing misalnya," jelasnya.

Sebelumnya, pria asal Solo ini mengatakan, jantung ibu kota mesti mendapat areal hijau yang berfungsi sebagai public space. Selain itu, secara teknis Jakarta harus punya lahan yang besar untuk membangun hutan dan taman kota.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7417 seconds (0.1#10.140)