Pembangunan monorel di Bogor tahap persiapan

Jum'at, 12 April 2013 - 22:12 WIB
Pembangunan monorel di Bogor tahap persiapan
Pembangunan monorel di Bogor tahap persiapan
A A A
Sindonews.com - Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bogor Adang Suptandar mengatakan, pembangunan rel monorel di Bogor, saat ini baru tahap persiapan.

"Kemarin kita baru mau rapat perdana dengan calon investor," kata Adang, kepada wartawan, di Rumah Dinas Bupati, komplek Pemkab Bogor, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (12/4/2013).

Ditambahkan dia, terkait dengan anggaran atau biaya untuk merealisasikan megaproyek itu, pihaknya masih melakukan penghitungan. "Kalau soal anggaran proyek dipastikan membutuhkan dana yang cukup besar. Nilai investasinya masih kami hitung," ungkapnya.

Menurut Adang, jalur kereta monorel akan dibangun dari Jakarta, kemudian mulai di Ciawi sampai Puncak Pass, atau sepanjang sekitar 12 kilometer kereta gantung.

"Kereta gantung dan monorel ini harus terintegrasi dengan objek wisata yang ramai dan padat dikunjungan di kawasan Puncak, seperti Taman Wisata Matahari (TWM) dan Taman Safari Indonesia (TSI)," terangnya.

Dia berharap, setelah monorel berhasil terbangun, kemacetan di kawasan ini bisa berkurang. Terutama pada saat libur panjang, dimana banyak warga ibu kota dan sekitarnya berlibur di kawasan ini.

"Harapannya bisa mengatasi kemacetan lalulintas akibat tingginya volume kendaraan pribadi para wisatawan," tukasnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7422 seconds (0.1#10.140)