Pokdar Kamtibmas Tebet ringkus jambret bermotor
A
A
A
Sindonews.com - Aksi heroik anggota Pokdar Kamtibmas Tebet, Kusmayadi dan Suparjono, pantas diacungi jempol. Berkat keduanya, kawanan penjambet berhasil dibekuk saat beraksi di Jl Tebet Utara II B No.8, Tebet, Jakarta Selatan.
Kapolsek Metro Tebet Kompol Nico Andreano S mengatakan, kedua pelaku penjambetan bernama M. Toni dan Abu Hazar ini tertangkap ketika berupaya membawa kabur tas di dalam mobil milik Gusneli Hasan.
Aksi kawanan pelaku yang berboncengan dengan satu sepeda motor ini, digagalkan dua anggota Pokdar Kamtibmas Tebet.
"Korban berteriak minta tolong ketika memergoki pelaku sedang mengambil tas di dalam mobilnya yang terparkir di lokasi kejadian," katanya kepada Sindonews, Selasa (2/4/2013).
Bersamaan dengan itu, lanjut Nico, dua anggota Pokdar Kamtibmas, Toni dan Abu yang tengah melintas di TKP dengan menggunakan mobil, mendengar teriakan korban.
Tanpa pikir panjang, keduanya langsung mengejar kedua pelaku memakai mobil yang dikendarainya.
"Dua anggota Pokdar Kamtibmas itu berhasil meringkus pelaku. Mereka menabrakan mobilnya ke motor pelaku hingga terjatuh. Warga sekitar yang meihat kejadian ini datang berkerumun lalu menghajar kedua pelaku," paparnya.
Bersama korban, kata Nico, kedua anggota Pokdar Kamtibmas itu selanjutnya menggelandang pelaku ke Mapolsektro Tebet. Dari tangan pelaku, petugas mengamankan barang bukti satu buah tas berisi dompet dan alat tulis milik korban serta uang senilai Rp300 ribu.
"Kasus ini masih dalam penyelidikan dan pengembangan," tutupnya.
Kapolsek Metro Tebet Kompol Nico Andreano S mengatakan, kedua pelaku penjambetan bernama M. Toni dan Abu Hazar ini tertangkap ketika berupaya membawa kabur tas di dalam mobil milik Gusneli Hasan.
Aksi kawanan pelaku yang berboncengan dengan satu sepeda motor ini, digagalkan dua anggota Pokdar Kamtibmas Tebet.
"Korban berteriak minta tolong ketika memergoki pelaku sedang mengambil tas di dalam mobilnya yang terparkir di lokasi kejadian," katanya kepada Sindonews, Selasa (2/4/2013).
Bersamaan dengan itu, lanjut Nico, dua anggota Pokdar Kamtibmas, Toni dan Abu yang tengah melintas di TKP dengan menggunakan mobil, mendengar teriakan korban.
Tanpa pikir panjang, keduanya langsung mengejar kedua pelaku memakai mobil yang dikendarainya.
"Dua anggota Pokdar Kamtibmas itu berhasil meringkus pelaku. Mereka menabrakan mobilnya ke motor pelaku hingga terjatuh. Warga sekitar yang meihat kejadian ini datang berkerumun lalu menghajar kedua pelaku," paparnya.
Bersama korban, kata Nico, kedua anggota Pokdar Kamtibmas itu selanjutnya menggelandang pelaku ke Mapolsektro Tebet. Dari tangan pelaku, petugas mengamankan barang bukti satu buah tas berisi dompet dan alat tulis milik korban serta uang senilai Rp300 ribu.
"Kasus ini masih dalam penyelidikan dan pengembangan," tutupnya.
(stb)