Operasional Transjakarta 24 jam, masih wacana Jokowi
A
A
A
Sindonews.com - Minat masyarakat Jakarta terhadap transportasi massal kian tinggi. Hal itu dapat terlihat dari banyaknya pengguna layanan bus Transjakarta. Namun sayang, bus kebanggaan warga Jakarta itu masih belum beropoerasi 24 jam.
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, saat ini pihaknya tengah mewacanakan untuk mengooperasikan bus Transjakarta 24 jam nonstop. Saat ini, bus itu hanya beroperasi hingga pukul 22.00 WIB.
"Nanti kalau yang jelek-jelek itu direhab akan dipakai untuk setelah jam 11 malam. Rencananya seperti itu," ujar Jokowi di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta, Jumat (29/3/2013).
Jokowi menuturkan, saat ini ada sekitar 30 bus yang sedang dalam tahap perbaikan, karena kondisinya sudah dinilai tidak layak sekaligus ada bus yang sudah lama tidak dioperasionalkan.
"Bus yang direhab total itu ada sekitar 30 bus, termasuk yang lama tidak diopersionalkan dulu. Kalau kondisinya sudah baik dioperasikan malam hari," ungkapnya.
Meski demikian, keputusan kapan operasi bus Transjakarta 24 jam itu, mulai berjalan. Jokowi belum bisa menentukaan waktunya, karena jumlah bus saat ini dinilai belum cukup.
"Itu kalau rampung, bisa dipakai, kan sekarang belum rampung," tuturnya.
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, saat ini pihaknya tengah mewacanakan untuk mengooperasikan bus Transjakarta 24 jam nonstop. Saat ini, bus itu hanya beroperasi hingga pukul 22.00 WIB.
"Nanti kalau yang jelek-jelek itu direhab akan dipakai untuk setelah jam 11 malam. Rencananya seperti itu," ujar Jokowi di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta, Jumat (29/3/2013).
Jokowi menuturkan, saat ini ada sekitar 30 bus yang sedang dalam tahap perbaikan, karena kondisinya sudah dinilai tidak layak sekaligus ada bus yang sudah lama tidak dioperasionalkan.
"Bus yang direhab total itu ada sekitar 30 bus, termasuk yang lama tidak diopersionalkan dulu. Kalau kondisinya sudah baik dioperasikan malam hari," ungkapnya.
Meski demikian, keputusan kapan operasi bus Transjakarta 24 jam itu, mulai berjalan. Jokowi belum bisa menentukaan waktunya, karena jumlah bus saat ini dinilai belum cukup.
"Itu kalau rampung, bisa dipakai, kan sekarang belum rampung," tuturnya.
(san)