Bos pemulung tewas dengan penuh luka

Rabu, 20 Maret 2013 - 09:54 WIB
Bos pemulung tewas dengan...
Bos pemulung tewas dengan penuh luka
A A A
Sindonews.com – Warga Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang digegerkan dengan tewasnya Muhamad Nur Ikhwanudin (22) bos pemulung, di lokasi kerjanya dengan kondisi yang mengenaskan. Sekujur tubuhnya dalam kondisi kaku, dengan dipenuhi luka lebam.

Jasad korban kali pertama diketahui oleh anak buahnya, yang sekaligus tetangga korban di Kampung Putat, Desa Sindang Panon, Kec. Sindang Jaya. Kab Tangerang, saat itu korban terbujur kaku dengan banyak luka disekujur tubuhnya.

Informasi yang didapat, saksi Endin Supriyatna seorang pekerja bengkel las, semalam mendegar suara orang membuka pintu pagar lapak korban, akan tetapi setelah saksi melihat keluar dirinya tidak melihat ada orang di sekitar lapak milik korban, hingga akhirnya masuk lagi ke dalam.

"Saksi sempat penasaran, dan akhirnya keluar lagi dan melihat sepeda motor beat korban ada di depan lapak dengan kunci menempel. Karena penasaran, Endin mengajak kawannya Maruli Pohan untuk mengecek ke dalam lapak. Dan disana keduanya menemukan korban telungkup di kamar mandi tak bergerak," kata Kasat Reskrim Polresta Kota Tangerang, Kompol Shinto Silitonga, Rabu (20/3/2013).

Dilanjutkan Shinto, kedua saksi lalu memberitahu H Toib pemilik lapak, lalu H Toib memberitahu orang tua korban dan langsung membawa jasad korban pulang ke rumah orang tuanya di Kp Cayur, Desa Sindang Sono, karena curiga dengan kematian korban yang dipenuhi luka pada jam 23.45.wib pihak keluarga melapor kepada petugas kepolisian.

Berdasarkan penyidikan sementara, korban mengalami luka akibat kekerasan benda tumpul pada kepala dekat ubun ubun, memar mata kiri, hidung memar, dahi memar, leher luka gores, punggung telapak tangan kiri lecet, jari kaki kanan lecet dan dubur mengeluarkan kotoran.

"Hasil penyelidikan sementara, pelaku masuk dari jendela belakang, kemudian mengambil emas serta tas yang berisi uang. Saat ini masih dalam penyelidikan," tegas Shinto.

Sementara itu, jenazah korban sudah dibawa ke RSUD Tangerang, untuk diotopsi guna penyidikan lebih lanjut.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6345 seconds (0.1#10.140)