Lansia belum terevakuasi dari Ciledug Indah

Kamis, 14 Februari 2013 - 11:47 WIB
Lansia belum terevakuasi dari Ciledug Indah
Lansia belum terevakuasi dari Ciledug Indah
A A A
Sindonews.com - Tim SAR Damkar Kota Tangerang melakukan penyisiran di Perumahan Ciledug Indah I. Penyisiran ini dilakukan karena sebagian warga belum evakuasi dari tempat tinggalnya, terutama para warga yang sudah berusia lanjut (lansia).

"Kita sisir 30 menit sekali, karena warga di sini belum memiliki alat komunikasi yang bisa secara pasti memberitahukan posisi warga yang masih bertahan dan perlu dievakuasi," kata Komandan Regu SAR Damkar Aidi Jauhari di lokasi, Perumahan Ciledug Indah I, Tangerang, Kamis (14/2/2013).

Hal ini dilakukan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. Apalagi ketinggian air yang mencapai 1,5 meter hingga saat ini masih belum surut.

Sementara itu pasangan lansia Diding dan Mariana yang dievakuasi Tim SAR mengaku terjebak di dalam rumah saat air begitu cepat masuk ke perumahan. "Saya sudah susah keluar makanya menunggu perahu yang berputar dulu batu mengungsi," kata Diding.

Akan tetapi langkah evakuasi yang dilakukan Diding dan istrinya tidak diikuti lansia lainnya di Blok B 15 dan B 18. Setidaknya ada 4 lansia yang masih bertahan di lantai dua rumahnya.

Seperti diketahui, air menggenang Perumahan Ciledug Indah I, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah sejak dini hari tadi. Banjir menggenang 600 rumah dengan 700 kepala keluarga dari 6 RW kebanjiran.

Hingga berita ini ditulis, kondisi arus lalu lintas di Hasyim Ashari, Kota Tangerang yang tepat di depan perumahan masih terendam. Akibatnya antrean panjang kendaraaan mencapai 1 Km.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7256 seconds (0.1#10.140)