Polisi belum tahu motif penculikan Nana
A
A
A
Sindonews.com - Siti Nurjanah (10) atau yang biasa dipanggil Nana dilaporkan ke polisi, setelah diculik dari sekolahnya SDN 6 Kota Tangerang. Penculikan itu terjadi hari Kamis, 17 Januari 2013 lalu saat jam istirahat.
Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto, sudah hampir satu minggu, Putri penyanyi dangdut Nana diculik dan ada foto yang dikirimkan pelaku pada keluarga korban.
"Sudah hampir satu minggu diduga diculik, saat ini prosesnya masih ditangani kepolisian, sementara ada foto yang dikirimkam penculik. Anak itu berada di suatu tempat, dalam keadaaan duduk," ujar Rikwanto, Rabu (23/1/2013).
Saat ini, kata Rilwanto, polisi masih terus berupaya mendalami keterangan dari 22 saksi yang sudah diperiksa diantaranya keluarga, teman dekat dan kaka ipar untuk ditelusuri.
Sementara sampai saat ini, polisi belum menentukan motif apa yang melatari penculikan Nana, apakah untuk meminta tebusan atau ada masalah lain karena saat ini kontak dengan penculik sudah tidak ada.
"Untuk motif, kita masih telusuri karena sampai saat ini kontak penculik dan keluarga putus," terangnya.
Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Rikwanto, sudah hampir satu minggu, Putri penyanyi dangdut Nana diculik dan ada foto yang dikirimkan pelaku pada keluarga korban.
"Sudah hampir satu minggu diduga diculik, saat ini prosesnya masih ditangani kepolisian, sementara ada foto yang dikirimkam penculik. Anak itu berada di suatu tempat, dalam keadaaan duduk," ujar Rikwanto, Rabu (23/1/2013).
Saat ini, kata Rilwanto, polisi masih terus berupaya mendalami keterangan dari 22 saksi yang sudah diperiksa diantaranya keluarga, teman dekat dan kaka ipar untuk ditelusuri.
Sementara sampai saat ini, polisi belum menentukan motif apa yang melatari penculikan Nana, apakah untuk meminta tebusan atau ada masalah lain karena saat ini kontak dengan penculik sudah tidak ada.
"Untuk motif, kita masih telusuri karena sampai saat ini kontak penculik dan keluarga putus," terangnya.
(stb)