Rakyat miskin kota sumbang Faisal Rp438 ribu

Kamis, 28 Juni 2012 - 19:11 WIB
Rakyat miskin kota sumbang Faisal Rp438 ribu
Rakyat miskin kota sumbang Faisal Rp438 ribu
A A A
Sindonews.com - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2012 dari jalur independen Faisal Basri-Biem Benjamin tidak pernah menyangka jika ajakannya untuk 'berdaya bareng-bareng mengubah Jakarta' mendapatkan respon positif dari warga Jakarta.

Jaringan Rakyat Miskin Kota (JRMK) atau Urban Poor Consortium (UPC) di Rt01/17, Muara Baru, Jakarta Utara, memberikan sumbangan langsung kepada Faisal senilai Rp438 ribu. Aksi spontan warga yang mayoritas terdiri dari ibu-ibu itu pun membuat Faisal Basri terharu.

"Terima kasih. Dengan menyumbang uang itu, ibaratnya ibu-ibu memasukkan darah ke tubuh saya. Maka ibu-ibu bisa menuntut saya jika saya berbohong," ujar Faisal penuh haru di Muara Baru, Jakarta Utara, Kamis (28/6/2012).

Uang tersebut akan diserahkan Faisal kepada koordinator kecamatan setempat untuk kemudian dilaporkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta.

Sementara itu, Sinta, salah seorang pembina Kelompok Belajar Anak JRMK tidak mau langsung percaya dengan Faisal-Biem. Segala janji yang diungkapkan Faisal, sama dengan semua pasangan calon. Namun setelah jadi, mereka lupa dengan semua janji yang pernah dikatakan.

"Biasanya begitu. Datang berkampanye, berjanji kepada kami untuk membantu. Tapi nyatanya, mereka sudah lupa kalau jadi pemimpin," ujar Sinta.

Kendati begitu, Sinta berharap, dengan sumbangan tersebut jika terpilih Faisal-Biem selalu ingat dengan mereka. Sebelumnya, saat berkampanye di Radio Dalam, Faisal juga mendapatkan bantuan dari warga senilai Rp350 ribu. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5254 seconds (0.1#10.140)