Murid TK ikut sumbang dana buat KPK

Rabu, 27 Juni 2012 - 13:21 WIB
Murid TK ikut sumbang dana buat KPK
Murid TK ikut sumbang dana buat KPK
A A A
Sindonews.com - Dukungan untuk pembangunan gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang baru terus mengalir dari berbagai pihak. Dukungan tersebut bahkan datang dari murid Taman Kanak-Kanak (TK) di Kabupaten Bogor, Jawa Barat (Jabar).

Ratusan murid TK Birul Walidain Kemang punya kegiatan unik untuk mendukung pemberantasan korupsi di Indonesia. Para murid TK itu rela menyumbangkan uang jajannya untuk dana pembangunan gedung KPK. Dengan tertib, para murid ini memasukan koin ke dalam tempat yang disediakan pihak sekolah.

Orangtua murid Apriyani mengatakan, sumbangan tersebut dilakukan untuk mendukung pemberantasan korupsi di Indonesia. Menurut Apriyani, hal ini dilakukan untuk menanamkan sejak dini mental anti korupsi pada anak.

"Kegiatan ini bagus dilakukan pada anak usia dini. Kami mendukung pembangunan gedung KPK yang baru," ujar Apriyani menjelaskan kepada wartawan, Rabu (27/6/2012).

Menurut Apriyani, tak hanya para murid, orangtua siswa juga diajak untuk menyumbangkan sedikit dananya untuk pembangunan gedung KPK tersebut. Sementara itu uang yang dikumpulkan murid TK dan orangtua murid akan dititipkan kepada Indonesian Corruption Watch (ICW) untuk diteruskan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7734 seconds (0.1#10.140)
pixels