Diimbau Tutup Sementara, TMII Tetap Beroperasi Normal

Sabtu, 14 Maret 2020 - 15:28 WIB
Diimbau Tutup Sementara,...
Diimbau Tutup Sementara, TMII Tetap Beroperasi Normal
A A A
JAKARTA - Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Sabtu (14/3/2020) masih beroperasi seperti biasa, meski Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan telah mengimbau tempat wisata di bawah naungan Pemprov DKI tutup selama dua pekan ke depan.

"Kami hari ini masih beroperasi normal ya," kata Kabag Humas TMII Sahda Silalahi, Sabtu (14/3).

Menurut dia, pimpinan pengelola TMII tengah membahas dan akan menyampaikan keputusan perihal operasional dalam situasi seperti ini. "Dalam waktu dekat akan kami umumkan ke publik bagaimana hasil keputusannya," ucapnya. (Baca juga: Cegah Virus Corona, DKI Jakarta Liburkan Sekolah 2 Pekan dan Tunda UN)

Seperti diketahui, Pemprov DKI Jakarta menutup tempat hiburan selama dua pekan yakni Sabtu (14/3) hingga Jumat (27/3) untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona (Covid-19).

17 tempat atau destinasi wisata di Jakarta yang ditutup sementara yakni:

1. Kawasan Monas
2. Ancol
3. Kota Tua
4. Ragunan
5. Anjungan DKI di TMII
6. Taman Ismail Marzuki (TIM)
7. PBB Setu Babakan
8. Rumah Si Pitung
9. Pulau Onrust
10. Museum Sejarah Jakarta
11. Museum Prasasti
12. Museum MH Thamrin
13. Museum Seni Rupa dan Keramik
14. Museum Tekstil
15. Museum Wayang
16. Museum Bahari
17. Museum Joang 45
(jon)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1305 seconds (0.1#10.140)