Tiga Korban Gedung Roboh di Palmerah Telah Dievakuasi ke RS Tarakan

Senin, 06 Januari 2020 - 13:00 WIB
Tiga Korban Gedung Roboh di Palmerah Telah Dievakuasi ke RS Tarakan
Tiga Korban Gedung Roboh di Palmerah Telah Dievakuasi ke RS Tarakan
A A A
JAKARTA - Tiga korban robohnya bangunan bertingkat di Jalan Brigjen Katamso, Slipi, Jakarta Barat, telah dievakuasi ke Rumah Sakit (RS) untuk mendapatkan perawatan.

Kasatpol PP Jakarta Barat, Tarmo Sijabat yang meninjau lokasi mengatakan ketiga korba telah dilarikan ke Rumah Sakit Tarakan, Jakarta Pusat. Saat ini, mereka sedang menjalani perawatan di sana. "Dua laki-laki, satu orang perempuan. Mereka masih keadaan hidup saat dibawa ke RS," ujarnya.

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan awalnya gedung di lantai 3 tersebut roboh disusul lantai dua dan lantai satu. (Baca: Bangunan Roboh di Palmerah Sudah Miring Sejak 2 Tahun)

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Sejumlah petugas gabungan terus melakukan evakuasi dan menolong korban yang terjebak di dalam reruntuhan bangunan.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6218 seconds (0.1#10.140)