Anies Nilai Aksi Greenpeace Pesan kepada Kemanusiaan

Kamis, 24 Oktober 2019 - 08:11 WIB
Anies Nilai Aksi Greenpeace...
Anies Nilai Aksi Greenpeace Pesan kepada Kemanusiaan
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menanggapi secara santai aksi para aktivis Greenpeace yang memasang spanduk di Patung Selamat Datang, Bundaran HI, Jakarta Pusat dan Patung Dirgantara, Pancoran, Jakarta Selatan. Anies menilai aktivis Greenpeace jika ingin memasang pesan dilakukan di tempat-tempat yang terlihat publik.

Anies Baswedan mengatakan, kampanye Greenpeace pesan bagi seluruh warga dunia."Saya rasa ya Greenpeace di mana-mana kalau pasang pesan kan selalu di tempat-tempat yang terlihat publik," ujar Anies di Jakarta, Kamis (24/10/2019).

Anies menuturkan, pihaknya juga mengirimkan sejumlah petugas untuk memastikan keamanan para aktivis lingkungan hidup itu."Untuk memastikan soal keselamatan, keamanan," singkatnya.( Baca: Pasang Spanduk, Lima Aktivis Greenpeace Juga Panjat Patung Pancoran )

Pesan-pesan yang disampaikan Greenpeace berisi ajakan ramah lingkungan dan pesan kemanusiaan. "Tapi itu pesan kepada seluruh dunia. Bukan hanya pada Jakarta, bukan pada Indonesia tapi pesan kepada kemanusiaan," ucap Anies.

Sebelumnya diberitakan, di Patung Selamat Datang Bundaran HI dua pemuda mengibarkan spanduk bertuliskan 'Orang Baik Pilih Energi Baik'. Sementara itu, untuk yang di Patung Dirgantara Pancoran bertuliskan 'Lawan Perusak Hutan'. #ReformasiDikorupsi.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1516 seconds (0.1#10.140)