Empat Langkah Pemprov DKI Tekan Kenaikan Harga Sayuran
A
A
A
JAKARTA - Dinas Ketahanan Pangan Kelautan dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta telah menyiapkan berbagai upaya untuk meredam kenaikan harga sayuran di Jakarta. Beberapa pekan terakhir sejumlah sayur mayur di pasar tradisional mengalami kenaikan harga.
Kepala Bidang Ketahanan Pangan Dinas KPKP DKI Jakarta Mujiati mengatakan, telah melakukan peninjauan harga-harga di dua pasar yakni Pasar Pademangan Barat dan Pasar Pademangan Timur. Dalam sidaknya tersebut diketahaui 10 jenis sayuran harganya mengalami kenaikan.
Namun, untuk harga bawang merah, bawang putih dan tomat justru mengalami penurunan."Kami sudah menyiapkan sejumlah langkah untuk menekan kenaikan harga sayur mayur," kata Mujiati pada Senin (22/7/2019).
Dia menjelaskan, pertama pihaknya akan tetap melakukan pemantauan stok dan harga di pasar induk maupun pasar turunan. Kedua, koordinasi dengan daerah pemasok untuk mengetahui potensi produksi yang bisa dikirim ke Jakarta.( Baca: Sidak Pasar Tradisional, Harga Cabai di Jakarta Melonjak Drastis )
Langkah ketiga dengan menugaskan Pasar Jaya untuk mencari sumber-sumber baru pasokan. Keempat, meningkatkan penanaman cabai di masyarakat Jakarta dan memanfaatkan lahan milik Pemprov DKI.
"Saat ini Dinas KPKP sedang menanam cabai di lahan milik Pemprov DKI di Ciangir. Mudah-mudahan akhir bulan ini bisa dipanen untuk menambah pasokan ke pasar," ucapnya.
Kepala Bidang Ketahanan Pangan Dinas KPKP DKI Jakarta Mujiati mengatakan, telah melakukan peninjauan harga-harga di dua pasar yakni Pasar Pademangan Barat dan Pasar Pademangan Timur. Dalam sidaknya tersebut diketahaui 10 jenis sayuran harganya mengalami kenaikan.
Namun, untuk harga bawang merah, bawang putih dan tomat justru mengalami penurunan."Kami sudah menyiapkan sejumlah langkah untuk menekan kenaikan harga sayur mayur," kata Mujiati pada Senin (22/7/2019).
Dia menjelaskan, pertama pihaknya akan tetap melakukan pemantauan stok dan harga di pasar induk maupun pasar turunan. Kedua, koordinasi dengan daerah pemasok untuk mengetahui potensi produksi yang bisa dikirim ke Jakarta.( Baca: Sidak Pasar Tradisional, Harga Cabai di Jakarta Melonjak Drastis )
Langkah ketiga dengan menugaskan Pasar Jaya untuk mencari sumber-sumber baru pasokan. Keempat, meningkatkan penanaman cabai di masyarakat Jakarta dan memanfaatkan lahan milik Pemprov DKI.
"Saat ini Dinas KPKP sedang menanam cabai di lahan milik Pemprov DKI di Ciangir. Mudah-mudahan akhir bulan ini bisa dipanen untuk menambah pasokan ke pasar," ucapnya.
(whb)