Gedung AP II Bandara Soetta Terbakar, Petugas Dengar Suara Ledakan

Jum'at, 25 Januari 2019 - 11:21 WIB
Gedung AP II Bandara Soetta Terbakar, Petugas Dengar Suara Ledakan
Gedung AP II Bandara Soetta Terbakar, Petugas Dengar Suara Ledakan
A A A
TANGERANG - Kantor Cabang Pengelola Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, PT Angkasa Pura (AP) II, kebakaran , Jumat (25/1/2019) pagi. Kantor yang terbakar berada di lantai 2, ruang komersil.

Hingga kini belum diketahui pasti pemicu kebakaran. Namun kebakaran diduga akibat arus pendek listrik.

Berdasarkan keterangan petugas Gedung 601, Joko Wahyono, yang berjaga saat kejadian kebakaran , saat itu ia sempat mendengar suara ledakan dari ruangan yang terbakar. (Baca juga: Ruang Komersil Gedung AP II Bandara Soetta Dilalap si Jago Merah)

"Saat saya sedang berjaga, saya mendengar suara ledakan dari lantai 2 ruang komersil. Lalu saya bersama Yanuar (rekannya) mencari sumber ledakan itu," ujar Joko, Jumat (25/1/2019).

Mereka kemudian langsung mengambil Alat Pemadam Api Ringan (Apar) dan menyalakan hydrant. Akan tetapi asap sudah mengepul dan ada kobaran api dari lantai 2 ruang komersil yang semakin membesar.

"Pada saat itu alarm kebakaran tidak berbunyis, sehingga saya tidak bisa masuk lebih dalam ke area ruang komersil. Lalu saya menghubungi petugas pemadam," tukasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7216 seconds (0.1#10.140)
pixels