Ada Debat Capres, Polda Metro Jaya Kerahkan 820 Polantas di Pancoran

Kamis, 17 Januari 2019 - 11:05 WIB
Ada Debat Capres, Polda...
Ada Debat Capres, Polda Metro Jaya Kerahkan 820 Polantas di Pancoran
A A A
JAKARTA - Polisi memperkirakan bakal terjadi kepadatan lalu lintas imbas dari Debat Pilpres perdana di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta Selatan, pada Kamis (17/1/2019) malam sekitar pukul 20.00 WIB. Kepadatan diperkirakan akan dimulai sejak pukul 17.00 hingga acara selesai.

Untuk mengurai kemacetan, Ditlantas Polda Metro Jaya akan mengerahkan 820 personel di sekitar Hotel Bidakara. "Untuk Ditlantas Polda Metro guna pengaturan lalin di sekitar lokasi debat, kami kerahkan 820 personel," ujar Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusuf saat dikonfirmasi, Kamis (17/1/2019).

Ratusan personel polantas itu akan disebar di sejumlah titik lokasi guna rekayasa arus lalu lintas di seputar Hotel Bidakara. Saat ada iringan kendaraan capres-cawapres yang berangkat dari tempatnya masing-masing, polisi juga sudah menyiapkan rekayasa arus lalin.

"Intinya, arus lalu lintas dilakukan secara situasional melihat perkembangan di lapangan," tuturnya. (Baca juga: Ada Debat Pilpres, Hindari Lewat Pancoran Mulai Pukul 17.00 Sore Nanti)

Sedang terkait area parkir, ia memastikan sudah tersedia di Hotel Bidakara. Area parkir itu mampu menampung seribu lebih kendaraan para tamu, undangan KPU yang berjumlah 300 orang dan 200 pendukung kedua paslon.

Polisi mengimbau kepada pendukung paslon capres-cawapres di luar 200 orang itu, agar menyaksikan debat di tempat pemenangannya masing-masing. Sebab kegiatan itu disiarkan secara live di stasiun televisi nasional.

"Diimbau untuk nobar di posko pemenangannya masing-masing, karena yang bisa masuk hanya 200 orang saja, 100 pendukung paslon No 01, dan 100 pendukung paslon No 02, demi terciptanya kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas) yang aman, tertib, dan lancar," pungkasnya.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8341 seconds (0.1#10.140)