Anies Akui Terus Jalin Komunikasi dengan Warga Kampung Akuarium

Kamis, 31 Mei 2018 - 00:54 WIB
Anies Akui Terus Jalin Komunikasi dengan Warga Kampung Akuarium
Anies Akui Terus Jalin Komunikasi dengan Warga Kampung Akuarium
A A A
JAKARTA - Gubernur Jakarta Anies Baswedan menghadiri buka puasa bersama dengan warga Kampung Akuarium, Penjaringan, Jakarta Utara, Rabu (30/5/2018) sore. Dia mengatakan, buka puasa tersebut merupakan hasil kerja sama Pemerintah Provinsi Jakarta dengan Dompet Dhuafa.

"Sore hari ini di Kampung Akuarium kita menyelenggarakan buka puasa bersama program yang diselenggarakan di berbagai tempat di Jakarta. Di sini bekerja sama dengan Dompet Dhafa dan ACT, khusus di Akuarium bersama Dompet Dhuafa. Juga tadi bersama peresmian Dapur Kelilingnya Dompet Dhuafa," ujar Anies di lokasi, Rabu (30/5/2018).

Mantan Mendikbud itu bersyukur melihat Kampung Akuarium jauh lebih baik dari sebelumnya. Pasalnya Pemprov telah membangun shelter bagi warga Kampung Akuarium untuk menjadi tempat tinggal sementara warga.

"Sebulan yang lalu terakhir ke sini suasananya masih berbeda. Sekarang sudah rapi, lebih tertib. Shelter sudah selesai dan yang tidak kalah penting ketua RT sudah terpilih secara demokratis," kata dia.

Tak hanya itu, Anies juga mengatakan dirinya terus berkomunikasi dengan RT setempat untuk menanyakan perkembangan Kampung Akuarium dan rencana pembangunan Kampung Akuarium.

"Saya suka komunikasi langsung dengan beliau lewat WA (Whatsapp) jadi beliau selalu memberikan update-updatenya dan insyaAllah rencana pembangunan Kampung Akuarium akan kita tuntaskan," ucap Anies.

Kata Anies, pembangunan di Kampung Akuarium sudah memasuki tahap penyiapan untuk Comunity Action Plan (CAP). Adapun pembangunan Kampung Akuarium akan dilakukan pada tahun 2019.

"Pada saat ini ada pada fase penyiapan untuk Comunity Action Plan. Insya Allah bisa selesai dalam 3 bulan sesudah itu kemudian fase perencanaan dan insy Allah pembangunan bisa dilaksanakan tahun 2019.

Lebih lanjut, Anies berharap melalui CAP, muncul perencanaan yang sesuai dengan aspirasi masyarakat, aturan perundangan dan sesuai dengan rencana tata kota.

"Saya mengundang kepada semua warga Jakarta untuk terlibat dalam membantu kampung-kampung yang hari ini masih membutuhkan dukungan di antaranya adalah Kampung Akuarium. Jadi saya terima kasih Dompet Dhuafa bisa menjadi saluran, begitu pula dengan ACT," tutupnya.
(pur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6929 seconds (0.1#10.140)