6 Ribu Polisi Amankan Aksi Bela Islam di Bareskrim Polri Jumat Siang
A
A
A
JAKARTA - Seribuan masa dari Forum Umat Islam Bersatu (FUIB) bakal menggelar aksi damai di depan kantor Bareskrim Polri, Gambir, Jakarta Pusat, pada Jumat (6/4/2018) ini. Polisi telah menyiapkan pasukan untuk mengamankan aksi unjuk rasa tersebut.
Unjuk rasa bertajuk Aksi Bela Islam itu terkait puisi Sukmawati Soekarnoputri berjudul Ibu Indonesia yang dianggap menistakan agama Islam. Aksi unjuk rasa itu akan berlangsung siang nanti. Seusai salat Jumat, massa akan bergerak dari Masjid Istiqlal.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, polisi sudah menerima surat pemberitahuan terkait aksi tersebut. Dalam surat pemberitahuan itu disebutkan kurang lebih seribu orang akan turun ke jalan.
"Pemberitahuan sudah ada dan jumlah massa kalau dari surat pemberitahuan seribu," ujar Argo saat dikonfirmasi, Jumat (6/4/2018). (Baca: Besok, FUIB Gelar Aksi Desak Bareskrim Segera Tangkap Sukmawati)
Menurut dia, polisi telah menyiapkan 6.000 personel untuk mengawal Aksi Bela Islam tersebut. Ribuan pasukan itu akan ditempatkan di sejumlah titik lokasi. (Baca juga: Puisi Singgung Cadar dan Azan, FUIB Laporkan Sukmawati ke Bareskrim)
Adapun pengalihan arus lalu lintas atau penutupan bakal dilakukan secara situasional atau mengikuti perkembangan di lapangan. "Yang pasti kami amankan dengan mengerahkan 6.000 personel. Situasional saja ya jalannya," pungkasnya.
Unjuk rasa bertajuk Aksi Bela Islam itu terkait puisi Sukmawati Soekarnoputri berjudul Ibu Indonesia yang dianggap menistakan agama Islam. Aksi unjuk rasa itu akan berlangsung siang nanti. Seusai salat Jumat, massa akan bergerak dari Masjid Istiqlal.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, polisi sudah menerima surat pemberitahuan terkait aksi tersebut. Dalam surat pemberitahuan itu disebutkan kurang lebih seribu orang akan turun ke jalan.
"Pemberitahuan sudah ada dan jumlah massa kalau dari surat pemberitahuan seribu," ujar Argo saat dikonfirmasi, Jumat (6/4/2018). (Baca: Besok, FUIB Gelar Aksi Desak Bareskrim Segera Tangkap Sukmawati)
Menurut dia, polisi telah menyiapkan 6.000 personel untuk mengawal Aksi Bela Islam tersebut. Ribuan pasukan itu akan ditempatkan di sejumlah titik lokasi. (Baca juga: Puisi Singgung Cadar dan Azan, FUIB Laporkan Sukmawati ke Bareskrim)
Adapun pengalihan arus lalu lintas atau penutupan bakal dilakukan secara situasional atau mengikuti perkembangan di lapangan. "Yang pasti kami amankan dengan mengerahkan 6.000 personel. Situasional saja ya jalannya," pungkasnya.
(thm)