Coba Terobos Busway, Suami Dewi Perssik Berkata Kasar pada Petugas

Senin, 27 November 2017 - 19:35 WIB
Coba Terobos Busway,...
Coba Terobos Busway, Suami Dewi Perssik Berkata Kasar pada Petugas
A A A
JAKARTA - Suami pedangdut Dewi Perssik (Depe) sempat melempar kata-kata kasar kepada personel kepolisian dan petugas Transjakarta saat berupaya menerobos jalur busway di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

"Iya, kasarnya kasar, ya kasar lah," ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Pol Halim Pagarra saat kepada wartawan, Senin (27/11/2017).

Hal itu didapat Pagarra dari pengakuan petugas di lokasi saat itu. Menurut pengakuan anggotanya, pria yang bersama Depe sempat marah-marah dan meminta agar diizinkan masuk melewati jalur busway. Namun, pada akhirnya mereka tidak jadi melintas dan kembali melintas di jalur arteri.

"Informasi dari anggota, dia datang ke situ (jalur busway), dia marah pakai kata 'Hei saya buka pintunya, gini-gini saya mau lewat'. Yang ngomong drivernya," kata Pagarra.

Mobil mantan istri Saipul Jamil itu diketahui berupaya menerobos jalur busway saat melintas di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan. Dalam sebuah video yang beredar, sejumlah warga terlihat mengerubunginya dan seolah tidak terima mobil yang ditumpangi penyanyi asal Jember, melintas di jalur khusus bus Transjakarta itu.

Sempat terjadi adu mulut antara warga dan pria yang belakangan diketahui ternyata suami Dewi Perssik, Angga Wijaya. Hal ini juga membuat kondisi jalan tersebut semakin padat.
Tidak terima dituduh menerobos jalur busway, Dewi Perssik membuat klarifikasi mengenai kejadian tersebut.

Ia menuliskan panjang lebar mengenai alasannya terpaksa menerobos jalur busway di akun Instagramnya. Ia mengaku malam itu penyakit asma yang dideritanya kambuh, sehingga membutuhkan penanganan segera di rumah sakit. Kala itu, ia meminta bantuan polisi untuk mengawalnya menuju ke rumah sakit. (Baca: Polda Metro: Tidak Ada Pengawalan untuk Dewi Perssik saat Terobos Busway)
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0694 seconds (0.1#10.140)