Cabut Pentil Tak Efektif, Sandi Minta Dishub Cari Sanksi Lain
A
A
A
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno meminta Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta mencari sanksi selain Operasi Cabut Pentil (OCP) bagi pengemudi yang parkir sembarangan.
Sandi merasa, penindakan dengan cabut pentil terhadap pelanggar dirasa tidak memberikan efek jera. Bahkan menghidupkan usaha pembuat pentil cadangan baru.
"Kita akan lakukan ini, Karena cabut pentil enggak efektif saya pikir Pak Dishub juga coba tindakan yang lebih bisa dirasakan ada efek jeranya. Kalau cabut penting malah hidupkan bisnis pentil cadangan engga timbulkan efek jera," kata Sandi di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (3/11/2017).
Ketika ditanya apa solusi efektif terkait penggantian operasi cabut pentil. Politisi Partai Gerindra tersebut meminta masyarakat untuk bersabar, sebab kebijakan tersebut harus ada persetujuan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
"Mohon sabar, karena pak gubernur belum, dia masih dampingi pak Presiden kalau dia setuju setelah salat Jumat kita umumkan," katanya.
Sandi merasa, penindakan dengan cabut pentil terhadap pelanggar dirasa tidak memberikan efek jera. Bahkan menghidupkan usaha pembuat pentil cadangan baru.
"Kita akan lakukan ini, Karena cabut pentil enggak efektif saya pikir Pak Dishub juga coba tindakan yang lebih bisa dirasakan ada efek jeranya. Kalau cabut penting malah hidupkan bisnis pentil cadangan engga timbulkan efek jera," kata Sandi di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (3/11/2017).
Ketika ditanya apa solusi efektif terkait penggantian operasi cabut pentil. Politisi Partai Gerindra tersebut meminta masyarakat untuk bersabar, sebab kebijakan tersebut harus ada persetujuan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
"Mohon sabar, karena pak gubernur belum, dia masih dampingi pak Presiden kalau dia setuju setelah salat Jumat kita umumkan," katanya.
(ysw)