Pesan Djarot di HUT ke-72 RI: Kita Harus Kompak kerja Bersama

Kamis, 17 Agustus 2017 - 10:56 WIB
Pesan Djarot di HUT...
Pesan Djarot di HUT ke-72 RI: Kita Harus Kompak kerja Bersama
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menjadi inspektur upacara dalam HUT ke 72 Republik Indonesia di lapangan IRTI Monas, Gambir, Jakarta Pusat. Dalam pidatonya, Djarot mengatakan, sebagai bangsa Indonesia harus kompak dalam menjalani kehidupan berbangsa dan bernegara.

"Kita harus kompak kerja bersama, bersama kerja. Bekerja sesuai kualitas diri sesuai kompetensi, sejujur-jujurnya dan penuh semangat di era terbuka," kata Djarot di IRTI, Kamis (17/8/2017).

Selain itu, kata Djarot, sebagai bangsa yang besar, harus kuat dalam menghadapi ancaman global. "Hanya bangsa yang memiliki karakter kuat dan memiliki daya saing tinggi yang bisa menghadapi segala ancaman tantangan hambatan dari dalam dan luar negeri. Berbagai cara dilakukan bangsa lain untuk merusak bangsa kita. Kita harus wasapda dari segala macam infiltrasi produk budaya yang mengancam budaya kita," urainya.

Djarot menyebut, bangsa Indonesia sebagai bangsa yang tidak kenal menyerah. "Bung Karno menyatakan kemerdekaan adalah jembatan emas menuju hari depan yang cerah," katanya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1360 seconds (0.1#10.140)