Puncak Bogor Diguyur Hujan Lebat, Katulampa Siaga IV
A
A
A
BOGOR - Hujan deras yang mengguyur wilayah Bogor secara merata sejak pukul 17.45 WIB, membuat tinggi muka air (TMA) sungai Ciliwung, di Bendung Katulampa, Kelurahan Katulampa, Bogor Timur, Kota Bogor naik menjadi 50 sentimeter pada pukul 18.20 WIB, Minggu (18/06/2017).
Menurut Kepala Petugas Jaga Bendung Katulampa Andi Sudirman, TMA sungai Ciliwung pada pagi hari hingga sore hari menyentuh dibawah batas normal yakni di kisaran 30-40 centimeter.
"Karena kawasan Puncak pada sore harinya mulai diguyur hujan dengan intensitas tinggi sehingga air naik dengan TMA 50 centimeter berstatus siaga IV," ujarnya.
Meski masih siaga IV atau 10 sentimeter di atas normal, namun pihaknya mengimbau kepada warga Jakarta yang tinggal di bantaran sungai Ciliwung untuk tetap waspada, karena kawasan Bogor dan sekitarnya, khususnya kawasan Puncak masih diguyur hujan lebat. Sehingga tak menutup kemungkinan air sungai Ciliwung meluap.
"Tapi tetap mengimbau kepada warga Jakarta, khususnya yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung untuk waspada karena wilayah Puncak masih terus diguyur hujan deras," jelasnya.
Menurut Kepala Petugas Jaga Bendung Katulampa Andi Sudirman, TMA sungai Ciliwung pada pagi hari hingga sore hari menyentuh dibawah batas normal yakni di kisaran 30-40 centimeter.
"Karena kawasan Puncak pada sore harinya mulai diguyur hujan dengan intensitas tinggi sehingga air naik dengan TMA 50 centimeter berstatus siaga IV," ujarnya.
Meski masih siaga IV atau 10 sentimeter di atas normal, namun pihaknya mengimbau kepada warga Jakarta yang tinggal di bantaran sungai Ciliwung untuk tetap waspada, karena kawasan Bogor dan sekitarnya, khususnya kawasan Puncak masih diguyur hujan lebat. Sehingga tak menutup kemungkinan air sungai Ciliwung meluap.
"Tapi tetap mengimbau kepada warga Jakarta, khususnya yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung untuk waspada karena wilayah Puncak masih terus diguyur hujan deras," jelasnya.
(ysw)