Jelang Lebaran, Polres Jakpus Tingkatkan Patroli
A
A
A
JAKARTA - Polres Jakarta Pusat membuat pos pantau di 46 titik rawan yang ada di wilayah hukumnya. Hal itu guna mengantisipasi gangguan ketertiban masyarakat.
Pernyataan itu disampaikan Kapolres Jakpus Kombes Suyudi Ario Seto. Selain diisi polisi, kata dia, pos pantau tersebut juga diperkuat oleh Pokdar kamtibmas, FKDM, para babinsa, dan RT RW setempat.
"Antisipasi betul potensi guantibmas baik C3 (curas, curat, curanmor), aksi terorisme dan radikalisme, tawuran antar kelompok, sweeping oleh ormas, persekusi/penjemputan paksa, berandalan bermotor, balapan liar, peredaran miras dan narkoba, judi dan prostitusi jalanan," katanya di Jakarta, Minggu (11/6/2017).
Suyudi juga berpesan agar terus koordinasi dengan unsur TNI maupun Pemda dalam usaha menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Pihaknya juga rutin menggelar patroli maupun pemantauan dari pos-pos yang ada. "Kita juga patroli sekitar pos secara terpadu di wilayah Jakarta Pusat," tuturnya.
Pernyataan itu disampaikan Kapolres Jakpus Kombes Suyudi Ario Seto. Selain diisi polisi, kata dia, pos pantau tersebut juga diperkuat oleh Pokdar kamtibmas, FKDM, para babinsa, dan RT RW setempat.
"Antisipasi betul potensi guantibmas baik C3 (curas, curat, curanmor), aksi terorisme dan radikalisme, tawuran antar kelompok, sweeping oleh ormas, persekusi/penjemputan paksa, berandalan bermotor, balapan liar, peredaran miras dan narkoba, judi dan prostitusi jalanan," katanya di Jakarta, Minggu (11/6/2017).
Suyudi juga berpesan agar terus koordinasi dengan unsur TNI maupun Pemda dalam usaha menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Pihaknya juga rutin menggelar patroli maupun pemantauan dari pos-pos yang ada. "Kita juga patroli sekitar pos secara terpadu di wilayah Jakarta Pusat," tuturnya.
(mhd)