Pembangunan Elevated Busway Koridor 13 Dilanjut Sampai Ciledug

Kamis, 11 Mei 2017 - 09:53 WIB
Pembangunan Elevated...
Pembangunan Elevated Busway Koridor 13 Dilanjut Sampai Ciledug
A A A
TANGERANG - Pembangunan elevated bus Transjakarta Koridor 13 Ciledug-Tendean yang sempat terhenti hanya sampai Cipulir, akhirnya dilanjut sampai Ciledug. Putusan untuk melanjutkan pembangunan ini diambil setelah ada pertemuan antara Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang dengan pihak Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah yang memimpin pertemuan itu berharap, pembangunan elevated busway Transjakarta Koridor 13 bisa segera dilakukan. "Kami berharap mulai tahun depan proses pembangunan elevated busway Transjakarta sudah bisa dilakukan," ujar Arief kepada SINDOnews, Rabu (9/5/2017).

Dilanjutkannya, pihak Pemkot Tangerang sudah siap dengan lahan untuk jalan memutar bus Transjakarta seluas 0,6 hektare di Puri Beta 1 dan Puri Beta 2. Tidak hanya itu, pengalihan arus lalu lintas untuk pengoperasian bus Transjakarta pada 22 Juni yang akan datang juga sudah disiapkan Dinas Perhubungan Tangerang.

Begitupun dengan semua kajian lainnya, semua telah disiapkan oleh Pemkot Tangerang. Tinggal menunggu kapan proses pembangunannya diteruskan.

"Nah, makanya kami berharap dukungan dari kawan-kawan di Pemprov DKI agar tahun depan pembangunannya sudah bisa mulai dilakukan," tukasnya.

Sebelumnya, Arief mengeluhnya sempat terhentinya pembangunan elevated busway Transjakarta Koridor 13 Ciledug-Tendean hanya sampai wilayah Cipulir. Tidak adanya kejelasan kapan tahap pertama elevated busway Transjakarta itu diteruskan, membuat Arief melarang Transjakarta memutar di Puri Beta.

"Kalau tidak dikasih mutar mau kemana dia? Kalau dari Blok M ke Budi Luhur yang arah ke Jakarta sudah siap semua. Cuma progres ke Ciledug-nya belum," imbuhnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1351 seconds (0.1#10.140)