Pemerintah Awasi Ketat Pembangunan Simpang Susun Semanggi
A
A
A
JAKARTA - Asisten Sekretaris Daerah Bidang Pembangunan dan Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Gamal Sinurat memastikan bahwa pemerintah mengawasi pembangunan hasil kompensasi KLB. Selain itu, kata dia, pemerintah juga terlibat dalam pembuatan Rencana Anggaran Biaya (RAB). "Kami cek apakah speknya sudah sesuai dengan gambar teknis atau belum," ujarnya.
Gamal menuturkan, pengembang akan rugi jika mendapat kontraktor yang jelek. Karena, kata dia, pemerintah melalui tim independen akan menilai harga barang yang diserahkan pengembang itu. Jika nilainya kurang seperti dalam perjanjian kerja sama, pengembang harus membangun sarana prasarana lagi.
"Kalau diserahterimakan setelah Oktober ya Gubernur baru yang memiliki kewenangan untuk meminta sisa kelebihan dana KLB untuk digunakan bentuk pembangunan lain," ungkapnya.
Gamal menuturkan, pengembang akan rugi jika mendapat kontraktor yang jelek. Karena, kata dia, pemerintah melalui tim independen akan menilai harga barang yang diserahkan pengembang itu. Jika nilainya kurang seperti dalam perjanjian kerja sama, pengembang harus membangun sarana prasarana lagi.
"Kalau diserahterimakan setelah Oktober ya Gubernur baru yang memiliki kewenangan untuk meminta sisa kelebihan dana KLB untuk digunakan bentuk pembangunan lain," ungkapnya.
(pur)