Banjir Landa Jakarta, Kali Karet Siaga Satu

Selasa, 21 Februari 2017 - 08:17 WIB
Banjir Landa Jakarta, Kali Karet Siaga Satu
Banjir Landa Jakarta, Kali Karet Siaga Satu
A A A
JAKARTA - Hujan mengguyur Jakarta dan sekitarnya sejak Senin 20 Februari 2017 hingga Senin pagi ini membuat debit air sungai yang melintasi wilayah Jakarta meningkat.

Debit sungai-sungai yang melintasi wilayah di Jakarta mengalami peningkatan. "Debit Kali Karet meningkat menjadi Siaga 1 sehingga menimbulkan banjir di sekitar bantaran sungai," tulis Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho melalui siaran pers kepada SINDOnews, Senin (20/2/2017) pagi.

Berikut ketinggian air di sejumlah sungai pada Selasa, 21 Februari 2017 pukul 06.00 WIB

- Katulampa 50 cm (siaga 4)
- Depok 130 cm (siaga 4)
- Manggarai 820 cm (siaga 3)
- Karet 630 cm (siaga 1)
- Krukut Hulu 120 cm (siaga 4)
- Pesanggrahan 80 cm (siaga 4)
- Angke Hulu 175 cm (siaga 3)
- Waduk Pluit -115 cm
- Pasar Ikan 215 cm (siaga 2)
- Cipinang Hulu 130 cm (siaga 4)
- Sunter Hulu 95 cm (Siaga 4)
- Pulogadung 720 cm (siaga 2)
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5922 seconds (0.1#10.140)