Bengkel Motor di Cilandak Dilalap Api, Kerugian Rp1 Miliar
A
A
A
JAKARTA - Sebuah Bengkel motor di Cilandak, Jakarta Selatan habis dilalap api. Akibatnya, kerugian mencapai Rp1 miliar.
Kasudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan Irwan mengatakan, kebakaran itu terjadi pada Minggu (24/7/2016) sekitar pukul 06.15 WIB. Kebakaran menimpa sebuah bengkel motor yang ada di Jalan Fatmawati, RT 03/05, Cilandak, Jakarta Selatan.
"Bengkel itu milik pengusaha Herry, kerugian akibat kebakaran mencapai Rp1 miliar," ujarnya saat dikonfirmasi, Minggu (24/7/2016).
Menurutnya, titik api itu berasal dari adanya korsleting. Percikan api lantas mengenai onderdil motor dan merembet hingga semua bengkel hingga hangus. Api baru bisa dipadamkan setelah sembilan unit mobil damkar berjibaku selama 2,5 jam lamanya.
"Petugas kesulitan karena medannya cukup sulit dijangkau, pagar rolling doornya pun terkunci. Selain itu, isinya bahan mudah terbakar semua."
Kasudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Selatan Irwan mengatakan, kebakaran itu terjadi pada Minggu (24/7/2016) sekitar pukul 06.15 WIB. Kebakaran menimpa sebuah bengkel motor yang ada di Jalan Fatmawati, RT 03/05, Cilandak, Jakarta Selatan.
"Bengkel itu milik pengusaha Herry, kerugian akibat kebakaran mencapai Rp1 miliar," ujarnya saat dikonfirmasi, Minggu (24/7/2016).
Menurutnya, titik api itu berasal dari adanya korsleting. Percikan api lantas mengenai onderdil motor dan merembet hingga semua bengkel hingga hangus. Api baru bisa dipadamkan setelah sembilan unit mobil damkar berjibaku selama 2,5 jam lamanya.
"Petugas kesulitan karena medannya cukup sulit dijangkau, pagar rolling doornya pun terkunci. Selain itu, isinya bahan mudah terbakar semua."
(zik)