Begal Komplotan Lampung Digulung, Dua Pelaku Ditembak

Senin, 06 Juni 2016 - 14:19 WIB
Begal Komplotan Lampung...
Begal Komplotan Lampung Digulung, Dua Pelaku Ditembak
A A A
DEPOK - Polresta Depok menggulung komplotan begal asal Lampung yang biasa beraksi di sekitar Depok. Dalam penyergapan ini, polisi terpaksa menembak dua pelaku karena berusaha kabur saat akan ditangkap.

Dua pelaku semalam disergap di Cilodong Depok. Sebelumnya mereka sempat beraksi di rumah kos milik H Yakub Jalan HM Tohir Gang Kapuk RT 04/01 Kelurahan Pondok Cina Kecamatan Beji Kota Depok.

Sebanyak enam pelaku diamankan dan empat barang bukti sepeda motor yang diduga hasil kejahatan disita polisi. Enam pelaku yakni Z, J, A, J, R, H. Sedangkan dua pelaku buron yakni H dan U masih dikejar polisi.

"Kasusnya masih pengembangan dan dalam penyelidikan. Kami tengah mengejar pelaku buron," tegas Kapolresta Depok AKBP Harry Kurniawan, Senin (6/6/2016).

Harry menambahkan awalnya polisi mendapat laporan dari masyarakat bahwa telah terjadi tindak pidana pencurian empat unit sepeda motor. Selanjutnya anggota Buser langsung melakukan penyelidikan dan mendapatkan petunjuk bahwa pelakunya mengontrak dan tinggal di Cilodong Depok.

"Selanjutnya berhasil mengamankan enam orang pelaku berikut barang buktinya berupa sepeda motor hasil pencurian dari TKP," tegasnya.

Saat beraksi pelaku merusak kunci stang atau stir sepeda motor. Mereka mengaku ingin mendapatkan uang dari hasil penjualan sepeda motor hasil curian.

Keenamnya dijerat dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan. Polisi menyita barang bukti berupa sembilan unit sepeda motor, kunci leter T, 3 sajam, 1 buah pistol mainan,1 buah gerinda, 5 unit HP, dan 1 buah kunci inggris.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0504 seconds (0.1#10.140)