Ahok Diminta Perbaiki Tutur Kata

Minggu, 24 April 2016 - 10:53 WIB
Ahok Diminta Perbaiki...
Ahok Diminta Perbaiki Tutur Kata
A A A
JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) diminta untuk memperbaiki tutur katanya sebagai pemimpin Jakarta. Permintaan ini disampaikan Ketua Umum DPP Ormas Musyawarah Keluarga Gotong Royong (MKGR) Roem Kono.

Roem mengatakan, Ahok harus memperbaiki tutur katanya agar menghindari konflik yang kerap terjadi karena orang nomor satu di DKI itu. "Cara bicaranya wajib diperbaiki, ini bisa jadi bumerang baginya," kata Roem dalam siaran pers yang diterima Sindonews, usai pelantikan 101 anggota DPD Ormas MKGR, Minggu (24/4/2016).

Roem juga menyarankan terkait Pilgub DKI Jakarta sebaiknya Ahok tidak mengambil jalur independen. Pasalnya karakteristik Jakarta dan kebijakan nantinya membutuhkan campur tangan partai politik.

"Dia harus mendekatkan diri ke partai, turunkan ego agar partai simpatik kepadanya," ucapnya. Sementara itu, Ketua DPD Ormas MKGR DKI Jakarta Basri Baco menegaskan akan melakukan konsolidasi dan berkoordinasi dalam rangka Pilgub DKI Jakarta 2017 mendatang.

"Kita akan bentuk tim sampai ke kelurahan, memperbaiki kekurangan dan membantu masyarakat termasuk mempersiapkan untuk pilgub nanti," tuturnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6143 seconds (0.1#10.140)