Tersangka Agus Akan Diperiksa Psikolog dan Psikiater

Sabtu, 10 Oktober 2015 - 19:09 WIB
Tersangka Agus Akan...
Tersangka Agus Akan Diperiksa Psikolog dan Psikiater
A A A
JAKARTA - Sadisnya perbuatan yang dilakukan tersangka Agus Dermawan (AD) alias Pea, polisi akan memeriksa tersangka ke psikolog dan psikiater.

Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Khrisna Murti mengatakan, tersangka Agus rencananya akan diperiksa oleh psikolog dan psikiater untuk mengetahui sampai sejauh mana karakter paedofil Agus itu. (Baca: Penasaran, Ayah PNF 'Panggil' Arwah Anaknya)

"Pelaku punya catatan menderita kecacatan psikoseksual dan ini akan ditindaklanjut dengan pemeriksaan psikologinya," pungkasnya.

Sementara itu, berdasarkan hasil autopsi, diketahui kalau Putri Nur Fauziah (PNF) alias Eneng (9) tewas usai dijerat kabel listrik. Diketahui pula kalau Eneng tewas 12 jam sebelum ditemukan mayatnya oleh warga Kalideres.

Dirkrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Khrisna Murti mengatakan, berdasarkan hasil autopsi yang dilakukan oleh tim forensik. Diketahui kalau Eneng di duga tewas 12 jam sebelum mayatnya ditemukan pada Jumat 2 Oktober 2015 lalu.

Waktu kejadian pun diperkirakan pada Jumat 2 Oktober 2015 siang, usai Eneng pulang sekolah. "Dari hasil autopsi diketahui kalau korban tewas 12 jam sebelum di temukan lalu dilakukan autopsi," ujarnya pada wartawan di Polda Metro Jaya, Sabtu (10/10/2015).

Menurutnya, dari hasil autopsi itu, diketahui pula kalau tersangka Agus merupakan seorang predator sekaligus paedofil. Pasalnya, dalam kelamin korban ditemukan adanya kerusakan akibat perbuatan cabul pelaku. Bahkan, dia pun melakukan perbuatan cabulnya itu bukan pada korban saja.

Selain itu, hasil autopsi pun menyatakan kalau leher korban terdapat adanya bekas benda tumpul dan jeratan di bagian lehernya. Tersangka Agus mengakui kalau dia menjerat leher PNF menggunakan kabel listrik hingga menyebabkan korban tewas.

PILIHAN:

Olah TKP di Bedeng Agus, Polisi Bawa Bukti Baru
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1365 seconds (0.1#10.140)